Museum di Jerman Pamerkan Batik Indonesia


BATIK tidak hanya dikenal di Indonesia, tetapi juga Eropa. Buktinya, sebuah museum di Jerman memamerkan batik-batik Indonesia.
Salah satu batik yang dipamerkan di museum bernama Galerie Smend tersebut adalah Batik Kudus.
Hal ini seperti diceritakan Miranti Serad Ginanjar selaku penulis buku 'Batik Kudus The Heritage' yang sempat bertemu dengan sang pemilik Galerie Smend, Rudolf Smend.
"Museum Batik di Koln, Jerman, itu ada Batik Kudus. Pemilk musuem, Rudolf Smend mengatakan Batik Kudus dari tahun 1910 dan 1930 sudah terkenal detail," ujarnya pada acara Bedah Buku Batik Kudus the Heritage di Galeri Indonesia Kaya, Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Senin (26/10/2015).
Untul diketahui, Rudolf Smend merupakan salah seorang warga Jerman yang mencintai Batik. Bentuk kecintaannya diwujudkan dengan membangun museum batik bernama Galeri Smend di Koln yang telah dibuka sejak tahun 1973.
Karena itu, menurut Miranti Serad Ginanjar orang-orang Indonesia juga harus lebih mencintai batik. Salah satunya dengan melestarikan batik agar tidak punah.
"Sayang jika pengrajin kita tidak melestarikannya. Sehingga, tradisi membatik harus terus dilakukan melalui program-program pendidikan sekolah," tutupnya.
(jjs)

Sumber
Share on Google Plus

    Blogger Comment

0 komentar:

Posting Komentar